.

Sign up for PayPal and start accepting credit card payments instantly.

Suzuki Splash Luar Biasa


Dimensi body nya yang ringkas membuatnya lebih lincah bermanuver

OTOCOID, Denpasar - Etape pertama selesai, kami harus jujur berkata, bahwa Suzuki Splash benar-benar layak dipertimbangkan sebagai kendaraan pilihan utama di kelas mini MPV. Soalnya, mobil terbaru Suzuki yang akan dipasarkan dengan harga Rp 139 juta (versi standard) dan Rp. 145 juta (GL) ini memiliki segala yang dibutuhkan anak muda di kota-kota yang lalu lintasnya sangat padat.

Kesimpulan ini redaksi sampaikan setelah uji coba dengan rute Bandara Ngurah Rai – Benoa, Nusa Dua dan Kuta ini berakhir semalam. Soal handling, tenaga dan terutama style nya, Suzuki Splash benar-benar telah membuat anak muda terpesona. “Apakah ini gantinya Suzuki Karimun,” kata seorang ibu muda saat Suzuki Splash yang kami kendarai parker di pantai Kuta.



Antusiasme yang sama juga diperlihatkan yang lain. Hanya saja, ekspresinya berbeda. Ada yang langsung mengarahkan kamera hand phonenya ke mobil yang dimensinya mungil dan compact, ada pula yang memusatkan sorot matanya ke sosok Splash yang memang berdaya magnet tinggi.



Dengan dimensi bodi sekelas city car dan dibekali mesin 1200 cc dengan system pasokan BBM fuel injection, Splash sangat lincah bermanuver di jalan perkotaan yang padat. Ukuran tubuhnya yang mungil memungkinkan mobil ini bergerak lincah dan mudah mendapatkan tempat parker yang pas dengan ukuran body nya itu.



Mesin 4 silinder segaris 1200 cc DOHC itu sanggup menyemburkan tenaga mencapai 85 PS saat putaran mesin mencapai 6000 rpm. Dengan tenaga maksimal sebesar ini, redaksi bersama 39 media lainnya merasakan dukungan depot tenaga yang tepat untuk mobil mungil ini. Kami yang berada di mobil dengan nomor urut 13 ini merasakan benar keunggulan mobil yang dipasarkan PT. Suzuki Indomobil Sales ini. Apalagi, beberapa kali konvoi kami harus terputus karena ramainya lalu lintas di beberapa jalan yang kami lalu disamping jumlah iring-iringan rombongan test drive Suzuki Splash ini memang cukup panjang. Untuk mengejar iring-iringan rombongan yang terputus, Splash dengan mudah menggapainya.



Barangkali karena keunggulannya ini, pihak Suzuki yakin mobil barunya ini akan mencapai sukses di pasar. “Kami mentargetkan penjualan 800 unit setiap bulan. Tahun ini kita proyeksikan terjual 10.000 unit,” kata Endro Nugroho, Direktur Marketing Suzuki Indomobil Sales.



Hari ini rombongan wartawan peserta test drive akan mencoba kelincahan Suzuki Splash dalam kegiatan Fun Rally. Seperti apa hasilnya, sekali lagi, tunggu laporan kami langsung dari Denpasar, Bali.